Warna Air Kencing
|
Kemungkinan
penyebab
|
Tindakan yang
diperlukan
|
Merah jambu, merah atau kecokelatan
|
Walau bahan makanan dapat menyebabkan perubahan warna
ini, warna merah dapat disebabkan adanya darah dalam air kencing akibat
infeksi atau kelainan saluran kemih
|
Periksa ke Dokter segera. Dokter akan meminta contoh
urin dan darah untuk membuat diagnosis.
|
Kuning gelap atau orange
|
Kurang minum, demam, diare atau pun muntah dapat
membuat warna air kencing menjadi gelap
|
Tak perlu cemas. Warna urin akan kembali normal setelah
mendapat cukup tambahan minum.
|
Cokelat gelap jernih
|
Sangat mungkin mengalami sakit kuning akibat hepatitis,
khususnya bila tinjanya tampak sangat pucat dan kulit serta putih mata
terlihat kuning
|
Periksa ke Dokter segera. Dokter akan meminta contoh
urin dan darah untuk membuat diagnosis.
|
Hijau atau biru
|
Bahan pewarna makanan atau obat hampir pasti merupakan
penyebab gejala ini
|
Tidak perlu dicemaskan.
|
Sumber : Dokter di Rumah Anda, 2001
0 komentar:
Posting Komentar